Senin, 25 Oktober 2010

Indonesia Power Mrica Terima Sertifikat ISO SMT

Anak perusahaan PLN, PT Indonesia Power Unit Bisnis Pembangkitan (UPB) Mrica, Banjarnegara, belum lama ini menerima sertifikat ISO Sistem Manajemen Terintegrasi (SMT). Sertifikat diserahkan oleh Sucofindo selaku pihak yg merekomendasikan UPB Mrica kpd Dirut PT Indonesia Power Abimanyu Suyoso, selanjutnya diserahkan kpd GM UPB Mrica, Teguh Adi Nuryanto.
Pd saat yg sama, diresmikan gedung Pusat Pengendalian Operasi PLTA UPB Mrica, yg berfungsi utk mengendalikan sekaligus mengelola seluruh PLTA dan Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro (PLTM) yg ada di wilayah kerja Mrica.
Dirut PT Indonesia Power Abimanyu Suyoso menyatakan, dgn diterimanya sertifikat ISO SMT, berarti UPB Mrica telah dapat mengimplementasikan sekaligus memadukan tiga sistem yaitu Sistem Manajemen Mutu ISO 9001, ISO 2000, Sistem Manajemen Lingkungan ISO 14001: 2004 dan Sistem Manajemen K3, OHSAS 18001 dan SMK3 secara terintegrasi dari seluruh kegiatan tersebut.
Namun, menurut Abimanyu, yg terpenting adalah hasil akhir dari penerapan berbagai sistem tsb, yakni bagaimana membuat perusahaan menjadi lebih efisien, mampu berkembang dan bersaing dgn perusahaan lain. Tentang Pusat Pengendali Operasi PLTA UPB Mrica, Abimanyu mengatakan, sarana tsb merupaka pengendali terpadu yg yg pertama dijajaran PT Indonesia Power (IP) sekaligus pertama di Indonesia sbg hasil rekayasa para ahli pengendali sistem di PT IP.
"Kami sbg direksi, sangat bangga dan berterima kasih kpd para ahli instrumentasi dan teknologi informasi serta komputer yg telah menciptakan sistem ini," kata Abimanyu.[-O-]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar