Rabu, 04 Agustus 2010

Ke Ujung Timur Indones!a

BICARA soal provinsi yg terletak di ujung Timur Indonesia, biasanya tak bisa lepas dari keberagaman etnik yg ada di sana. Suku Asmat, suku Dani, suku Agast, adalah beberapa nama yg identik utk menyebutkan provinsi itu.

Hingga kini, modernisasi yg berkejaran cepat di berbagai wilayah barat pun belum benar-benar mampu merambah ke beberapa wilayah di Papua yg dulunya bernama Irian Jaya itu. Keaslian adat dan budayanya masih terjaga, yg justru menjadi pesona dan daya tarik Papua secara keseluruhan.

Tengok saja misalnya saat dilangsungkannya Lembah Baliem. Festival yg dilaksanakan oleh suku-suku di Wamena utk merayakan hari besar nasional 17 Agustus itu mampu menyedot wisatawan asing maupun domestik tiap tahunnya.

Dalam festival ini diperlihatkan peragaan perang antar suku yg dilakukan di padang rumput, yg merupakan salah satu bagian dari kehidupan suku-suku di sana sejak dulu kala. Peragaan perang itu dilakukan lengkap dgn saling melempar tombak ataupun panah, hanya saja kali ini semua sdh ada skenarionya.

Rumah-rumah tradisional yg disebut Honai juga masih banyak dijumpai, yg bisa menjadi salah satu cara utk mengenali kehidupan sehari-hari mereka. Rumah ini berbentuk bulat dan beratap ilalang, yg dindingnya terbuat dari kayu tanpa jendela.

Tdk sedikit pula yg penasaran utk melihat mummy dari Papua. Hal ini bisa dilihat antara lain di Aikama yg berjarak sekitar 8 km dari Wamena, di Jiwika yg 15,5 km dari Waimena, dan mummy Pumo yg berada di Pumo/ wogi di Asologaima sekitar 32,6 km dari Wamena. Jenazah yg diawetkan dgn ramuan tradisional ini pun bernilai tinggi karena berasal dari kepala suku atau pemimpin perang.

Tentu saj, provinsi ini juga menyimpan kekayaan yg tak kalah cantik dgn wilayah pemekarannya Papua Barat. Ia punya Danau Sentani yg terletak 75 meter di atas permukaan laut dgn luas 9.360 ha. Danau itu dikelilingi perkampungan dan perumahan penduduk asli yg juga bisa ditemui di pulau-pulau di tengah danau, yg umumnya berbentuk rumah panggung.

Masih banyak lg yg bisa dikupas di dalamnya dgn potensi wisata Papua yg begitu unik dan menarik. Melihat kembali ke dalam, Indonesia tak kalah cantik dgn negara lain.[-O-]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar